“Pemenang tidak melakukan sesuatu yang berbeda, pemenang hadir karena melakukan sesuatu dengan cara yang berbeda” tidak dengan cara kekerasan atau dengan main uang tapi dengan kesederhanaan bisa merubah segalanya.
Ada kekuatan dahsyat dalam kesederhanaan, orang-orang yang rumit biasanya terlalu lama dalam membuat keputusan. Sederhana bukan berarti menggampangkan atau menganggap remeh sebuah urusan. Sederhana sangat terkait dengan kecerdasan emosi seseorang dalam mengambil sebuah cara cerdas yang mampu dicerna dan dimengerti oleh orang biasa sekalipun. Tentu berpikir sederhana memerlukan bahan dasar pengalaman yang tidak sederhana.
Mungkin kmu sudah tahu tentang kecerdasan intelektual (IQ), kecerdasan emosional (EQ) dan kecerdasan spiritual (SQ). Tapi ada satu kecerdasan lagi yang jarang orang ketahui yaitu kecerdasan adversitas (AQ). Kecerdasan adversitas adalah kemampuan seseorang dalam menghadapi kesulitan atau kemalangan dengan merubahnya menjadi yang menguntungkan. Orang yang cerdas secara adversitas akan dengan lihai dan cepat dalam menghindari setiap kesulitan yang dihadapi tanpa harus cemas dan tertekan.
0 comments:
Post a Comment